[MATERI
KULIAH PEMAHAMAN LINTAS BUDAYA]
Kaizen dan
Strategi Pengelolaan
Perusahaan Jepang menciptakan
peraturan Just In Time (JIT) => suatu sistem produksi yang dirancang
untuk mendapatkan kualitas, menekan biaya, dan mencapai waktu penyerahan
seefisien mungkin dengan menghapus seluruh jenis pemborosan yang terdapat dalam
proses produksi sehingga perusahaan mampu menyerahkan produknya (baik barang
maupun jasa) sesuai kehendak konsumen tepat waktu.
Cara
tersebut memberikan rangsangan pada pekerja untuk memanfaatkan sumber daya yang
ada dan juga menjadikan mereka lebih produktif dan disiplin. Untuk mencapai sistem tersebut diperlukan
keselurhan perhatian mereka terhadap pekerjaan dan pengelolaan yang cekatan
dinilai penting untuk menyukseskan pekerjaan. Oleh karena itu, Budaya kerja di
Jepang memberikan penekanan pada strategi pengelolaan ialah Kaizen. Hampir seluruh organisasi Jepang
menerapkan sistem pengelolaan ini.
Kaizen 改善
Dalam Bahasa Jepang, kaizen berarti
perbaikan yang berkesinambungan (continuous improvement). Perbaikan yang melibatkan semua orang, baik
manajer dan karyawan, dan menggunakan biaya dalam jumlah seminimal mungkin.
Filsafat Kaizen menganggap bahwa
cara hidup kita - baik cara kerja, kehidupan sosial, dan kehidupan rumah
tangga, perlu disempurnakan setiap saat. Setiap kegiatan selalu dicoba untuk
dibuat lebih baik lagi. Masaki Imai, (1992).
Perbedaan yang paling penting
antara konsep pengelolaan Jepang dan Barat adalah : Kaizen Jepang cara
berpikirnya yang berorientasi pada proses sedangkan cara berpikir Barat tentang
pembaharuan yang berorientasi pada hasil. Masaki Imai, (1992).
Pengelolaan strategi dan prinsip Kaizen
penting untuk mewujudkan budaya kerja
yang kuat. Prinsip itu menanamkan kesetiaan pekerja pada perusahaan dan mempererat
pihak pengelola dan bawahan,serta mengoptimalkan waktu dan biaya untuk
menghasilkan produk yang berkualitas tinggi dalam kuantitas yang besar.
Pengelolaan
yang diterapkan tersebut membuat keberhasilan Jepang dalam bidang Ekonomi dalam
waktu singkat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar